Dari KKN Undip untuk Desa Jati: Mini Class dan Sampel Gratis Spray Sereh Wangi, Wujudkan Lingkungan Sehat Bebas Nyamuk!

Avatar photo
Dari KKN Undip untuk Desa Jati: Mini Class dan Sampel Gratis Spray Sereh Wangi, Wujudkan Lingkungan Sehat Bebas Nyamuk!
Mahasiswa KKN Undip bagikan spray anti nyamuk alami kepada warga Desa Jati sebagai bagian dari kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)

EDISIKINI.COM, SRAGEN – Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) dari Program Studi Farmasi Universitas Diponegoro (Undip) mengadakan mini class pembuatan spray anti nyamuk alami dari bahan Sereh wangi di Desa Jati. Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat dalam menciptakan lingkungan sehat dan bebas dari gigitan nyamuk, khususnya sebagai bagian dari upaya Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).

Acara diawali dengan penjelasan mengenai perbedaan sereh merah dan sereh biasa. Sereh wangi dipilih karena mengandung geraniol dan sitronelal yang tidak disukai nyamuk, serta aman untuk kulit sensitif.

Selanjutnya, para peserta diajak untuk praktik langsung membuat spray anti nyamuk menggunakan metode penyulingan atau destilasi sederhana.

Proses pembuatan spray dijelaskan secara rinci oleh tim KKN, dimulai dengan menyiapkan sereh merah, mencucinya hingga bersih, dan mengambil bagian batangnya. Batang sereh kemudian diiris tipis dan dikeringkan sebentar untuk mengurangi kadar air. Proses destilasi dilakukan dengan menyusun mangkuk di dalam alat kukus dengan tutup terbalik yang diberi es batu di atasnya.

Bagian bawah alat kukus diisi air dan irisan sereh dengan perbandingan 3:1, lalu dipanaskan dengan api kecil. Uap aroma sereh yang dihasilkan akan terkondensasi dan menetes ke dalam mangkuk. Proses ini diulangi hingga aroma sereh pada rendaman berkurang.

Hasil penyulingan kemudian dicampurkan dengan etanol atau aquadest dengan perbandingan 1:3 dan siap diaplikasikan ke permukaan kulit. Mahasiswa KKN Undip menekankan bahwa seluruh bahan yang digunakan mudah didapatkan dan dibudidayakan, sehingga efektif bagi masyarakat Desa Jati.

Mini class KKN Undip: Kader kesehatan Desa Jati praktik membuat spray anti nyamuk sereh wangi, solusi efektif dan ramah lingkungan untuk cegah DBD.

Sebagai bagian dari kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), para peserta mini class juga menerima sampel gratis spray anti nyamuk sereh wangi, beserta catatan resep agar dapat mempraktikkannya kembali di rumah masing-masing. Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Jati dapat mandiri dalam membuat spray anti nyamuk alami dan turut serta aktif dalam menjaga kesehatan lingkungan.

Menurut salah satu peserta, Ibu Sunarni, bidan Desa Jati, kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan alternatif alami untuk melindungi keluarga dari gigitan nyamuk. “Biasanya kan kita beli spray di toko, sekarang jadi tahu bisa bikin sendiri, lebih aman dan murah,” ujarnya. Mahasiswa KKN Undip berharap, kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bebas dari penyakit Demam Berdarah di Desa Jati.

Editor: Nur Ardi, Tim Edisikini.com