Pantun Nasehat Anak Sekolah tentang Agama dan Orangtua – Pada tulisan kali ini, saya akan membagikan sebuah pantun anak sekolah. Pantun ini adalah sebuah pantun nasehat (nasihat) untuk anak sekolah yang berisikan tentang nasehat seputar agama dan orang tua. Sehingga pantun ini sangat cocok untuk sobat yang masih anak sekolah dan beragama Islam, yang ingin memberikan kepada orangtua.
Soalnya yang saya bagikan adalah contoh pantun nasehat terbaik di tahun ini. Pantun nasehat pada kali ini akan memuat petuah petuah terbaik yang bertemakan agama Islam, anak anak, orangtua yang bisa menyentuh hati.
Baca juga: Pantun Anak Sekolah Jenaka, Nasehat, dan Pendidikan
Pantun nasehat agama bisa tetap lestari hingga saat ini karena pantun sering diajarkan oleh guru-guru di sekolah, khususnya pada saat pelajaran Bahasa Indonesia.
Tak hanya itu, Pantun bisa tetap eksis hingga saat ini dikarenakan pantun merupakan sebuah karya sastra yang unik dan berbeda dari karya sastra lainnya sehingga banyak anak-anak sekolah yang selalu belajar dan mempelajari mengenai pantun, terutama mengenai Contoh Pantun Nasehat.
Di Indonesia sendiri, pantun terdiri dari beberapa macam. Adapun pantun-pantun yang sering kita jumpai adalah sebagai berikut:
- Pantun Jenaka – ini merupakan salah satu pantun populer yang memiliki banyak penggemar. Karena pantun jenaka merupakan pantun yang berisikan kata-kata yang menggelitik sehingga dapat mengundang tawa bagi siapa saja pembaca atau pendengarnya.
- Pantun Nasihat/Nasehat – merupakan jenis pantun yang berisikan petuah-petuah atau wejangan yang dapat digunakan untuk menasihati seseorang.
- Pantun Adat Istiadat – biasanya pantun ini berisikan hal-hal mengenai suatu daerah dan bisa juga bersikan nasehat juga.
- Pantun Budi Pekerti – juga hampir sama dengan pantun nasehat. Berisikan wejangan-wejangan yang membangun.
- Pantun Kepahlawanan – pantun ini biasanya berisikan kata-kata yang dapat membakar semangat.
- Dan lain-lain…..
Karena pantun di Indonesia itu ada banyak jenisnya, maka dari itu kami akan selalu update pantun-pantun di Indonesia. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan 100+ Pantun Nasihat Agama Islam Terbaru untuk sobat semua.
Kenapa sih harus membaca pantun yang berisikan nasehat?
![]() |
Pantun Nasehat Terbaik |
Alasan kami memilih pantun nasehat agama Islam sebagai postingan kami pada kesempatan kali ini ialah agar memunculkan semangat generasi muda dalam menaati peraturan agamanya, terutama bagi yang beragama Islam.
Baca juga: Pantun Ucapan Selamat Pagi yang Lucu banget
Pantun nasehat Agama Islam ini tentunya sangat berguna bagi generasi muda kita, agar tidak tergerus oleh perkembangan zaman yang begitu hancur. Maka dari itu kami akan update pantun-pantun terbaru untuk sahabat semua. Seperti apakah tulisan kami mengenai 100+ Pantun Nasihat Agama Islam Terbaru? Mari kita simak selengkapnya di bawah ini….
Seperti yang sudah saya sebutkan di atas, bahwa pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan/membagikan sebuah tulisan yang berjudul 100+ Pantun Agama Islam dan Nasehat Belajar Terbaru. Nah, pantun yang pertama yang akan kami bagikan ialah pantun nasehat agama Islam terbaik dan terbaru (fresh).
Pantun nasehat agama islam yang cocok untuk berbalas pantun dan sebagai hadiah di kala bulan Ramadhan. Tak hanya itu, pantun agama Islam ini sangat cocok dijadikan sebagai tugas sekolah Bahasa Indonesia. Baiklah, seperti apakah pantun-pantun nasehat agama Islam yang akan kami bagikan pada kesempatan kali ini? Yuk simak selengkapnya tulisan kerennya di bawah ini.
#1 Pantun nasehat agama Islam yang menyentuh hati
![]() |
Pantun Nasehat |
Indah rupanya bunga seroja
Tumbuh didekat bunga kamboja
Berbuat baiklah kepada sesama
Hilangkanlah sifat saling mencela
Sungguh enak minum kelapa
Di minum dikala senja
Adat baik bertutur sapa
Sopan santun harus di jaga
Sungguh manis si buah mangga
Lebih manis buah pepaya
Jika engkau inginkan surga
Lisanmu harus di jaga
Pergi memanah dikala gerhana
Yang dipanah seekor landak
Sesal kemudian tiada berguna
Berpikir dahulu sebelum bertindak
Pergi keladang menanam padi
Padi ditanam di pagi hari
Hilangkan sifat iri dan dengki
Biar tak menyesal di kemudian hari
Jika hendak membeli kain
Jangan lupa berbahan sutra
Jika engkau hendak kawin
Carilah pasangan berakhlak mulia
#2 Pantun nasehat terbaik mengenai kematian dan berbuat baik
![]() |
Pantun Nasehat Agama Islam Paling Menyentuh |
Sungguh indah bunga seroja
Bunga tumbuh di tepi telaga
Sudahlah jangan berbuat dosa
Karena ajal menjemput kita
Sungguh pahit buah mengkudu
Buah nya di jadikan obat
Jikalau hati kita sedang pilu
Marilah kita berbanyak shalawat
Elok bunga tiga serangkai
Petik setangkai tinggal dua
Sebelum kita menjadi bangkai
Berbuat baik jangan ditunda
Elok rupanya bunga kenanga
Di petik orang dari tangkainya
Jikalau kita bermain cinta
Janganlah lupa dengan agama
Memasak sup dengan tomat
Sup dimakan bersama sama
Kalau hidup hendak selamat
Berpegang teguhlah pada agama
Anak elang terbang melayang
Terbang melayang kenegeri seberang
Untuk apa berumur panjang
Kalau tak pernah sembahyang
Sungguh enak sambal terasi
Bila dimakan ditengah hari
Menuntut ilmu tiada henti
Untuk bekal dikemudian hari
Terbang tinggi burung merpati
Di petang hari pergi bermain
Daripada menunggu tak pasti
Lebih baik mencari yang lain
Jika engkau ingin makan
Jangan lupa membaca doa
Perintah tuhan ayo laksanakan
Jangan suka berbuat dosa
#3 Pantun tentang orangtua, berbakti kepada kedua orangtua
![]() |
Pantun Berbakti Kedua Orangtua |
Ke sekolah lewat gua
Di dalam gua ada garuda
Berbaktilah kepada orangtua
Selama ia masih ada
Buat apa ke atas genteng
Kalau tidak mengambil panah
Buat apa berwajah ganteng
Shalat saja tidak pernah
Burung gereja dilempar petasan
Dilempar petasan pasti lari
Biar saja muka paspasan
Asal solat tiap hari
Jangan suka makan durian
Kalau dimakan itu durinya
Jangan suka menganggu teman
Karena itu tak ada gunananya
Buah semangka disambar kilat
Kilat berasap hanya sesaat
Jangan suka berbuat maksiat
Ingat azab nanti di akhirat
Bunga melati hanya satu
Bunga mawar indah merata
Hati-hati berbuat sesuatu
Ada malaikat disamping kita
Buah kelapa buah durian
Buah kelapa ada dihutan
Buat apa engkau pacaran
Sampai lupa perintah tuhan
Bunga melati diatas keran
Bunga melati ada sembilan
Hati – hati dalam pacaran
Nanti bisa hamil duluan..
Atas pipa ada acar
Acar enak dimakan bersama
Buat apa meluk pacar
Mending kita meluk agama..
#4 Pantun nasehat tentang anak yang menyentuh hati
![]() |
Pantun Nasehat untuk Anak Anak |
Kota jakarta kota blitar
Kedua kota terdapat sekolah
Jika kamu anak yang pintar
Perintah tuhan laksanakanlah
Buah delima sungguh menarik
Enak di makan dibawah pagar
Percuma wajah kamu cantik
Jika perintah tuhan selalu dilanggar
Buah kelapa penghilang dahaga
Diminum saat buka puasa
Buat apa mencuri mangga
Masuk neraka, baru tau rasa
Buah semangka banyak di taman
Enak di makan di siang hari
Jangan suka menghina teman
Nanti bisa sakit hati
Di blitar terdapat desa
Desanya ada Cuma tiga
Anak pintar pasti puasa
Anak jahat curi mangga
#5 Pantun nasehat terpopuler (bonus untuk kamu!)
Adik lelah menangkap lohan
Lohan di tangkap sangatlah berat
Laksanakanlah perintah tuhan
Agar selamat dunia dan akhirat
Pohon tembakau di jembatan ampera
Jembatan ampera ada di palembang
Percuma engkau dapat juara
Kalau akhlak saja masih kurang
Di atas tanah ada rawa-rawa
Di atas rawa-rawa ada semangka
Jangan pernah lawan orang tua
Nanti kamu jadi anak durhaka
Buah jambu buah semangka
Enak di makan di waktu pagi
Jika kamu anak durhaka
Pasti tuhan gak sayang lagi
Buah delima di dalam kotak
Kotak di simpan takut pecah
Percuma uangmu banyak
Kalau sedekah saja gak pernah
Dua tiga kota jakarta
Empat lima kota bandung
Eh kamu yang baca
Itu ada upil di hidung.
Ke jakarta membeli coklat
Ada coklat jumlahnya empat
Ayo kita menunaikan sholat
Agar selamat dunia akhirat.
Buat apa berbaju batik
Kalau tidak menggunakan panah
Buat apa berwajah cantik
Kalau shalat saja tidak pernah.
Kesimpulan dari 100+ Contoh Pantun Nasehat Agama, Anak, Orangtua Paling Menyentuh Hati Terbaik
Pantun nasihat Agama Islam merupakan pantun yang bisa menjadi sarana untuk berdakwah, menyampaikan nasehat, dan lain sebagainya. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kami selaku penulis di weblog ini akan membagikan tulisan mengenai 100+ Contoh Pantun Nasehat Agama Islam Terbaru yang kami harapkan bisa berguna dan bermanfaat bagi siapa saja yang membacanya.
Tak terasa, ternyata tulisan saya mengenai 100+ Contoh Pantun Nasehat Agama Islam Terbaru sudah selesai ditulis. Semoga apa yang saya bagikan di atas bisa berguna untuk para sahabat Sekolah Dasar, SMP, dan SMA semuanya.
Lebih dari kurang saya mohon maaf, saya hanyalah manusia biasa yang tak luput dari salah dan dosa. Bila ada kekurangan, kesalahan penulisan, mohon beritahu kami.
Kami siap menampung kritik, saran, dan masukan dari sahabat semua untuk menjadikan weblog kami ini lebih baik lagi kedepannya sehingga tetap bisa meng-update info seputar dunia sastra terbaru.
******
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wa barakatuh.